Facebook SDK



MPLS ( Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ) merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan tiap sekolah di awal tahun ajaran guna menyambut siswa baru. Sebelum SMP Sunan Ampel melaksanakan MPLS, guru menyiapkan beberapa hal untuk kelancaran acara tersebut, seperti pembuatan rundown acara, pembuatan materi, dll. 
Pada tanggal 15 juli - 18 juli 2024, SMP Sunan Ampel mengadakan MPLS tersebut dengan tujuan memperkenalkan siswa baru pada lingkungan sekolah, Memperkenalkan siswa pada seluruh komponen sekolah beserta aturan, norma, budaya, dan tata tertib yang berlaku di dalamnya, memperkenalkan seluruh Guru SMP Sunan Ampel, menanamkan sikap mental, spiritual, budi pekerti yang baik, tanggung jawab, toleransi, dan berbagai nilai positif lain pada diri siswa, dan menanamkan berbagai wawasan dasar pada siswa sebelum memasuki kegiatan pembelajaran secara formal di kelas. 
Yang paling membanggakan dari diadakannya MPLS di SMP Sunan Ampel adalah siswa baru melaksanakan MPLS dengan baik, tertib dan bahagia karena seluruh guru yang ikut andil dalam pelaksanaan MPLS memberikan wawasan dengan cara mengasyikkan dan mudah diterima oleh mereka.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama